Halal Bi Halal Pascasarjana Universitas Hamzanwadi, HMPPS Resmi Dilantik

LOMBOK TIMUR – Pascasarjana Universitas Hamzanwadi menggelar acara halal bi halal sekaligus pelantikan pengurus baru HMPPS periode 2025/2026, Jumat (18/4).

Kegiatan berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan di Lesehan Pawon Sapte, Kelayu Jorong, mulai pukul 14.00 hingga 17.00 WITA.

Direktur Pascasarjana Dr. Padlurrahman menegaskan pentingnya momen ini sebagai ajang mempererat kolaborasi dan kebersamaan dalam membangun lingkungan akademik yang profesional dan humanis.

“Terlebih masih dalam suasana bulan Syawal, momentum ini juga harus kita gunakan untuk saling memaafkan. Sebab akhlak yang paling mulia dari seorang Muslim adalah memaafkan,” ujarnya.

Pelantikan pengurus baru dilakukan secara simbolis setelah pembacaan SK oleh Koordinator Prodi S2 Pendidikan Dasar, Dr. H. Badarudin. Struktur organisasi HMPPS yang baru diharapkan bisa melanjutkan berbagai program unggulan yang telah berjalan.

Direktur Padlurrahman juga menekankan bahwa HMPPS memiliki peran penting dalam mendukung berbagai agenda strategis Pascasarjana. Termasuk kegiatan ilmiah seperti webinar series, FGD, Pascasarjana Berbagi, Pascasarjana Berempati, klinik riset, dan seminar.

“HMPPS harus jadi corong efektif membangun citra positif Pascasarjana di tengah masyarakat,” tambahnya.

Wakil Rektor III, Dr. H. Musipuddin, turut hadir dan memperkenalkan Universitas Hamzanwadi sebagai PTS terbaik di NTB. Ia mengajak mahasiswa Pascasarjana, yang sebagian besar merupakan praktisi pendidikan, untuk mendukung program Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2025/2026.

“Kalau ada siswa-siswi kalian yang ingin melanjutkan studi, arahkan ke Universitas Hamzanwadi,” ajaknya.

Ajakan tersebut langsung disambut antusias oleh para mahasiswa. Mereka menyatakan kesiapan membantu promosi dan merekomendasikan kampus kepada siswa-siswi mereka.

Acara juga dihadiri Korprodi Manajemen Pendidikan Dr. Hj. Hartini Haritani, para dosen, dan alumni dari setiap angkatan. Kegiatan ditutup dengan bersalaman, dialog santai, serta hiburan. (*)

Exit mobile version